Bagaimana Jika Next Yamaha MT 25 Seperti Ini?

Assalamualaikum Wr.Wb. Apa kabar sob??

Ada kabar hangat datang dari pabrikan berlogo garputala (Yamaha). Berdasarkan dari kabar yang beredar pabrikan ini sedang melakukan survei berupa sebuah interview terhadap pengguna salah satu motor 250cc 2 silindernya yaitu MT25.

Pada interview tersebut user ditanyakan mengenai kelebihan dan kekurangan dari motor tersebut serta alasan membelinya atau bisa dibilang testimoni kali ya??. Dari interview tersebut ada hal yang menarik bagi saya yaitu update fitur maupun desain yang diinginkan untuk motor tersebut kedepannya, seperti fitur keamanan kunci motor, desain speedometer, desain headlamp, desain sein, rem ABS, dan juga penggunaan fork tipe USD. Menilik dari pertanyaan mengenai update-update yang diinginkan, seakan mesinyalkan akan adanya pembaharuan pada Yamaha MT 25 walaupun entah kapan akan dilakukan, namun ini sangat menarik untuk dipantau.

Dari pilihan update-update yang ditanyakan, membuat saya bertanya-tanya dan membayangkan serta berkhayal akan bentuk next Yamaha MT 25 nanti, karena saking penasarannya membuat saya melancarkan hobi lama saya yang sudah lama tidak saya lakukan yang akan menjawab semua bayangan-bayangan serta khayalan yang ada.

Untuk urusan desain headlamp pada interview diberikan pilihan dari beberapa motor yang sudah ada, yaitu Yamaha MT 09, Yamaha MT 10 atau Ducati Diavel. Saya lebih memilih desain headlamp Yamaha MT 09 pada khaylan saya, mengapa? karena menurut saya desain MT 09 lebih proporsional dibanding yang lain (menurut saya lho!!!).  Selain desain headlamp pada interview juga diberikan pilihan untuk desain lampu sein, yang dimana diberikan pilhan yaitu Yamaha MT 09, Triumph Triple atau menyatu dengan spion seperti pada Yamaha R1, dan saya pun lagi-lagi memilih milik MT 09 untuk dikhayal, Alasannya? Biar gak ribet sob! kan udah nyatu sama headlampnya :D. Nah selanjutnya ada fitur USD yang saya masukkan pada khayalan saya.

Selain itu, saya terusik untuk menggunakan full kaki-kaki milik MT 09 (velg, swing arm, dan fork), dan karena saya tidak ingin ribet saya pun juga menggunakan sistem pengereman milik MT 09. Agar lebih keren lagi saya pakai juga tuh muffler dan spion milik MT 09, lah kok jadi serba MT 09 semua? biarin sob khayalan ini :D. Tidak puas dengan mengganti semua tadi, saya pun memperbaiki bagian buritan dari motor ini. Jujur desain buritan motor yang sudah ada ini menurut saya tidak cocok untuk MT 25 ini, terutama jok split yang menurut saya terlalu tinggi (menurut saya lho!!!), desain yang sudah ada lebih cocok digunakan oleh sodaranya R 25 yang lebih racy. Sehingga saya pun merubahnya dengan milik Yamaha MT 07 yang sedikit saya modifikasi dan terlihat lebih landai, dan saya pun mengambil spakbor milik MT 07 juga.

Last.. inilah hasilnya. Gimana menurut sob semua jika nanti next Yamaha MT 25 seperti ini?
next mt25

 

Sekian artikel yang seharusnya singkat namun jadi panjang ini. Semoga bermanfaat, terima kasih. Wassalamualaikum Wr.Wb

12 pemikiran pada “Bagaimana Jika Next Yamaha MT 25 Seperti Ini?

  1. kereeeeennnn… klo bentukannya seperti itu mah ada kemungkinan MT25 laris manis… mirip abangnya yakni MT09. mungkin yg ngiler kepengen MT09 tp duitnya kurang bisa melipir ke MT25 🙂 atau rider 150 (naked) yg pengen naik kelas ke 250 tp ttp yg naked bisa milih MT25.. seblm CB250 lahir, saya rasa ini opsi terbaik (selain duke 250)

    Suka

Tinggalkan komentar